Rabu, 30 Juli 2008

Rahasia agar bisa bangun malam

Kita membahas teknik cara agar bisa melakukan tahajud khususnya, dan melakukan amalan-amalan sunah lainnya. tentu kita menyadari persoalan itu tentang bangun malam, pada sebagian muslim, adalah persoalan yang amat sangat susah untuk dikerjakan. Banyak orang yang bisa atau sudah terbiasa bangun pada tengah malam tetapi mereka tidak melakukan sholat tahajud atau amalan-amalan sunah lainnya.

Memang kita tidak tahu persis rahasia apa yang dimiliki orang tersebut, sehingga ia bisa bangun pada pagi buta. tetapi, ada sesuatu hal yang sangat jelas bahwa memang mereka sudah terbiasa bangun di waktu tersebut, dan ini adalah menjadi salah satu kuncinya:

Bila anda biasa melakukan aktifitas disatu waktu yang sama, maka anda pun akan melakukan aktifitas tersebut. bila anda sudah terbiasa untuk bangun di pagi buta, maka tentu anda tidak mengalami kesulitan.

Utamanya adalah pada orang tua, agar anda melatih, sejak saat ini juga, putra-putri anda masih kecil, hal ini lebih baik, anda harus membangunkan putra-putri anda disaat itu. jika anda memiliki bayi justru bayi anda yang akan membangunkan anda.

Inilah sebagian agar anda bisa bangun malam:

1.memiliki azzam yang kuat untuk bangun malam

2.tidak terlalu banyak makan dan minum sebelum tidur.

3.menggunakan pengingat

4.tidak terlalu banyak bekerja

5.tidur sebentar disiang hari

6.tidak melakukan dosa disiang hari.

(rewriter= valda)

Tidak ada komentar: